Comparson Studies on Integrating of Disaster Risk Reduction (DDR) in Spartial Planning Systems in Indonesia, Japan, and European Countries

Authors

  • Turniningtyas Ayu Rachmawati Universitas Brawijaya

Keywords:

mengintegrasikan, pengurangan resiko bencana, perencanaan tata ruang

Abstract

Rencana tata ruang merupakan satu dari sekian banyak cara pengurangan risiko bencana dalam manajemen kebencanaan, tetapi mempunyai peran sangat penting. Pengintegrasian pengurangan risiko bencana dalam  rencana tata ruang sangat tergantung dari sistem rencana tata ruang suatu negara. Tulisan ini akan membandingkan pengintegrasian pengurangan risiko bencana dalam rencana tata ruang di Indonesia, Jepang dan negara-negara di Eropa, yang didasarkan pada kajian literatur, jurnal, prosiding dan tulisan ilmiah lainnya. Berdasarkan kajian mengenai pengintegrasian pengurangan resiko bencana dalam rencana tata ruang pada ketiga negara tersebut di atas, dapat disimpulkan bahwa terdapat dua karakteristik yang membedakan pengintegrasian pengurangan risiko bencana dalam tata ruang yaitu: 1) rencana tata ruang terkait langsung dengan pengurangan risiko bencana dan 2) rencana tata ruang tidak terkait langsung dengan pengurangan risiko bencana. Dalam hal ini pengurangan risiko bencana merupakan bagian dari rencana sektor.

Cover JDPB v04n01th2013

Downloads

Published

2013-06-15

Issue

Section

Artikel